Selasa, 16 Juli 2019

Stimulasi Pendengaran/ Hearing Baby Tsabit Usia 3 bulan

Selasa, Juli 16, 2019 1 Comments
Yeiy.... kalo kemarin  kita udah bahas mengenai stimulasi visual lanjut hari ini akan membahas mengenai stimulasi hearing / audio baby Tsabit ya....

Sebenarnya stimulasi pendengaran bayi sudah dimulai sejak dalam kandungan kurang lebih sejak usia 23 -27  minggu kehamilan  Bunda semua pasti sering kan mengajak bicara bayi sejak dalam kandungan? selain untuk meningkakan bounding antar ibu dan bayi, hal tersebut juga bisa digunakan untuk menstimulasi pendengaran bayi sejak dini.
Di dalam kandungan bayi mendengar detak jantung bunda, suara suara perut dan organ dalam sampai suara bunda yang keluarkan setiap hari.  setelah lahir bayi sudah mengenali suara suara yang dikenalnya sejak di dalam rahim.
Ketika bayi baru lahir, mereka sudah bisa mendengar dengan baik meskipun belum sempurna. hal ini terjadi karena di telinga bayi masih terdapat caia dan perlu beberapa waktu agar benar benar bersih. selain itu seara fisiologi fungsi telinga bayi masih dalam proses penyempurnaan.

Lantas apa saja yang akan mia dan baby Tsabit lakukan untuk stimulasi pendengaran baby Tsabit? Stimulasi pendengaran bayi ini juga membantu kecerdasan komunikasi dan kecerdasan bahasa bagi bayi.
beragam aktifitas yang bisa menjadi stimulasi bayi baru lahir adalah:

1. White Noise, yakni suara yang berulang dan menenangkan.
Pada saat di dalam rahim. bayi biasa mendengar suara detak jantung bunda. itulah mengapa bayi akan nyaman dekat dengan bunda.
White noise ini selain untuk menstimulasi baby Tsabit juga bisa membuat dia merasa nyaman dan cepat tidur.

2. Berbicara dengan lantang
Mengajak baby Tsabit berbicara khususnya dengan gaya ceria dan lantang agar baby Tsabit bisa mudah menangkap apa yang mia bicarakan. Biasanya mia akan berbicara dengan mendekatkan wajah ke baby Tsabit, lalu menahan setia kata dengan  berbicara lantang, hal ini akan membantu baby Tsabit untuk belajar memahami bagaimana mia berbicara padanya.
Bayi akan belajar tentang bahasa dari sederhana hingga kompleks dari mendengarkan orang tuanya terutama ibu saat berbicara.

3. Berbicara  dan mendorong baby Tsabit memberikan respon. Di usia tiga bulan ini baby Tsabit sudah suka mengoceh. mengajak baby Tsabit berbicara dan mendorongnya untuk merespon dengan mengoceh lebih banyak.

4. Menndengarkan berbagai macam suara. Mendengarkan berbagai macam suara, seperti suara bising (di jalan), suara tenang, suara burubg, suara air mengalir dab akan melatih baby Tsabit untuk mengenal suara suara tersebut, hak ini juga membantu baby Tsabit mengenal kecerdasan  emosi dan sosialnya

5. Tilawah dan menyanyi. Tilawah dengan baby Tsabit adalah favorit mia sejak masih dalam kandungan ya... biasanya baby tsabit aka  memperhatikan dan tersenyum ceria saat mendengar mia tilawah. Sedangkan menyanyi masih menjadi andalan mia dalam menstimulasi pendengaran baby Tsabit. Menyanyi  disesuaikan dengan kondisi baby Tsabit, seperti saat pijat, dengan lagu yg disesuaikan juga semacam satu satu aku sayang Allah dst.. dengan menyanyi juga mengenalka. Baby Tsabit tentang tauhid.

6. Membacakan buku cerita. Selain tilawah dan menyanyi, mia juga I mbacakan buku cerita kepada baby Tsabit. Agar baby Tsabit lebih banyak mengenal kosa kata, ekspresi mia saat bercerita akan mendorongnya untuk ikut berekspresi dan merasakan emosi




Sabtu, 13 Juli 2019

Stimulasi Visual Bayi usia 0-3bulan

Sabtu, Juli 13, 2019 1 Comments


Assalamualaikum....
Hari ini challenge haribke tiga ya, gaya belajar anak atau lebih tepatnya sih stimulasi baby Tsabit. Untuk hari ini kita kita fokus pada stimulasi visual ya...
Sebelum itu kita akan lihat lagi ya... Apa saja sih yang terjadi dengan visual bayi usia 3 bulan ini?
✓ bayi telah mampu menatap tangannya
✓ bayi telah mampu mengikuti gerakan benda 180 derajat
✓ bayi telah tertarik pada warna terang dan cahaya
✓ bayi telah mampu mengenal anggota keluaega dengan jarak 180 cm

Lantas apa saja yg Mia lakukan untuk stimulasi baby Tsabit ini?


1. Menunjukkan berbagai macam ekspresi wajah mia dan bia pada baby Tsabit. hal yg paling mudah dilakukan adalah bermain peek a boo atau ci lu baaa.. Biasanya menanggapi ekspresi ci lu ba! Baby Tsabit akan tersenyum bahkan tertawa, kadang dia juga akan menanggapi dengan celotehan pendek seperti aooo....oaaaa

2. Memberikan mainan gantungan pada play gym, stroller dan juga bouncer. Bisa juga ditaruh di box bayi, namun karena naby Tsabit bobonya sama mia maka mainan gantungan nya diletakkan di bouncer, stroller dan playgym ya.... Jenis permainan yg digantung ini beraneka warna. Dimulai dari warna hitam putih dan garis garis lalu ke aneka warna yang lebih banyak. Dan beraham mainan yg lebih banyak.
Pertama kali melihat mainan baby Tsabit cenderung akan fokus pada salah satu titik mainan tersebut. Stimulasi ini akan mengembangkan indra penglihatannya

3. Bermain kontras warna. Bermain kontras warna bisa menggunakan playcard atau mobile card yg di gantung ya... Mia meletakkan playcard kontras di sekeliling baby Tsabit. Warna yg di pakai adalah hitam putih, lalu ada merah hitam dan putih. Selanjutnya mia mia akan menggerakkan kartu kontras tersebut secara perlahan lahan dan baby Tsabit akan mengikuti arah kartu tersebut.
Aktivitas ini diharapkan akan membantu baby Tsabit untuk mengembangkan koordinasi visual dan mengenal jarak

4. Hal tersebut di atas diulang ulang seterusnya sampai baby Tsabit akan berusaha meraih benda yang ia lihat. Hal ini juga melatih koordinasi mata dengan tangan


#day3
#gamelevel4


Jumat, 12 Juli 2019

Stimulasi Bayi usia 0-3 bulan (Gaya Belajar Anak)

Jumat, Juli 12, 2019 1 Comments

Yeiy..... Hari ini usia baby Tsabit tepat 3 bulan yak....
Seperti yang kita bahas kemarin kalau hari ini kita akan membicarakan lebih detail lagi mengenai stimulasi bayi usia 0-3 bulan...  dan apa saja yang mia dan baby Tsabit lakukan untuk mengoptimalkan stimulasi baby Tsabit?

Nah sesuai tema kelas bunsay mia yakni Gaya Belajar Anak, maka kita akan membagi stimulasi baby Tsabit menjadi 3 bagian yakni
Sight- Visual
Hearing - Audio
Motorik- Sensory - Kinestetik




Sight - Visual
Stimulasi yang melibatkan penglihatan ini juga bertujuan meningkatkan daya penglihatan bayi (Kemampuan Kognitif)

Pada usia 3 bulan bayi sudah mampu mengenali wajah wajah orang yang ada di sekitarnya. Baby Tsabit sudah tahu lho mana mia mana bia mana teteh sofia dan kalo lagi ada eyang akung dan eyang uti dia juga sudah bisa mengenalinya. Selain itu bayi usia 3 bulan juga sudah menunjukkan kesenangannya terhadap warna , bentuk, suasana terang/gelap. Namun yang perlu diingat adalah bayi masih memiliki keterbatasan penglihatan, dan dia akan lebih fokus pada benda dalam jarak tertentu dan relatif dekat.

Stimulasi yang bisa dilakukan dalam hal ini adalah:
1. melakukan kontak mata dengan baby Tsabit
2. Bermain ci luu ba
3. Bermain dengan kontras mulai dengan warna hitam dan putih, selanjutnya dengan warna warna cerah
4. Bermain dengan menggunakan mainan mainan yang di gantung / yang bergerak

Hearing- Audio 
Stimulasi yang melibatkan pendengaran ini juga bertujuan untuk melatih kecerdasan bahasa  dan sekaligus melatih emosi bayi.
a. meningkakan intensitas ngobrol bareng baby Tsabit
b. membaca buku cerita
c. bermain ratle atau shaker

Motorik - Sensory  - Kinestetik
1. Gross Motor : Tummy Time ,bermain dengan posisi duduk - tegak kepala
2. sensori : bermain menggunakan  selimut perlak, air, biji bijian atau waterbeads

Untuk hari ini karena baru mulai merencanakan- namun belum berarti tidak memulai ya...karena sebenarnya mia terus melatih stimulasi baby tsabit ini dari waktu ke waktu. Yang sudah sering dilakukan dan hari inipun adalah mengobrol bersama baby Tsabit dan tentu saja tetap menggunakan kontak mata. Bagaimana reaksi baby Tsabit? tentu saja dia sudah mulai mengerti dengan mengikuti gerakan kontak mata mia atau pun menyahuti saat mia bercerita.
nah sekian dulu, lengkapnya besuk lagi yaa... se u... 

#Day2
#GayaBelajarAnak
#KelasBundasayang
#Gamelevel4



Kamis, 11 Juli 2019

Perkembangan Bayi 0-3 Bulan untuk Mengoptimalkan stimulasi

Kamis, Juli 11, 2019 1 Comments


Assalamualakum.....
Hallo... semuanya!!!
Saat ini mia kembali lagi di challenge game level 4 kelas bunda sayang Institut Ibu Profesional. Kali ini temanya adalah Mengenali Gaya Belajar Anak. Lalu... apakah ini berlaku buat bayi? Menurut ibu Fasil Dyah Kusumastuti akan sangat sulit ya menentukan gaya belajar anak di usia kurang dari 2 Tahun. Oleh sebab itu harus fokus pada perkembangan bayi dan mengoptimalkan stimulasinya....
Nah, Baby Tsabit saat ini menginjak usia 3 bulan ya....
Jadi yuk kita intip nih apa saja yang terjadi pada baby usia 0-3 bulan?




Okay... dilansir dari berbagai referensi yang mia baca, dari jurnal, website, instagram, daaaan banyak lagi... (ngeresume ya ini ceritanya) perkembangan yang terjadi pada bayi usia tiga bulan adalah....

Durasi tidurnya berkurang menjadi 15 jam perhari, rata rata sih ya... kalo baby Tsabit sendiri bisa kurang bisa lebih.

Perkembangan Motorik dan Sensorik Bayi usia 3 bulan 
Nah, kalo nggak tidur ngapain dong? maiiin iyaa... pada saat usia ini kepala bayi sudah makin kuat ya, mereka bahkan sudah bisa menyangga kepala, mereka juga mulai berguling meskipun baby Tsabit belom bisa berguling sendiri, dan masih harus digulingkan.... hihihih

sedangkan untuk kemampuan sensorinya adalah bayi akan mulai mengoceh, tertawa dan berteriak. mereka mulai banyak menendang ya bunda.... hobi gowes kalo mia bilang, hehehe

Perkembangan kognitif bayi usia 3 bulan


Bayi akan mempelajari lingkungan sekitar ya bunda, mereka akan menggunakan kontak matanya.

selain itu bayi juga sudah bisa mengungkapkan rasa bosan, sedih dan sebal dengan menangis, merengek atau kalau mia bilang baby Tsabit lagi ambegan -ngambek,,,, ehehe

Pada saat ini kemampuan visual bayi juga lebih baik sehingga dia akan melatih fokus. hal ini akan tampak saat bayi mengikuti pergerakan benda yang ditunjukkan padanya,  bukan itu saja yaa... kalo misalkan lagi jalan jalan baik di stroller atau lagi tertidur di mobil dia kaan suka melihat pemandangan di luar, ya gitu sih memerhatikan pohon pohon dan lain lainnya....


Perkembangan Sosial Emosi bayi usia 3 bulan


Eye contact semakin bagus.

Nah, kalo kita ajak bicara mereka sudah melihat kita terus nih bahkan kalo misalkan mia berjalan hilir mudik gitu, baby Tsabit akan melihat kemanapun mia pergi.  Bayi juga kan tersenum dengan orang orang di sekitarnya, menunjukkan bahwa mereka merasa nyaman dan bahagia.

Namun sebaliknya nih, saat mereka merasa tidak bahagia mereka akan memasukkan tangan ke mulut dan menghisap jari. Jadi bukan berarti saat bayi lapar mereka akan menghisap jari, pada saat mereka merasa tak nyaman, bayipun kan memasukkan jari ke mulutnya.


Perkembangan Bahasa bayi Usia 3 bulan


Kalo pada saat newborn bayi akan menangis nih ya, atau mengeluarkan suara kecil yang ah...uh... nah pada usia menginjak 3 bulan, bisa dibilang bayi mulai bisa berceloteh lho bunda... mereka sudah bisa berteriak dan mengeluarkan suara suara yang lucu ya... saat nereka senang, mereka tak nyaman dan bahkan saat mereka merajuk. hihihi.... mia biasanya suka banget kalo baby Tsabit lagi ngerajuk gitu suaranya lucu...aoo...aooo..aooo.. jadi di becandain gitu ya bund.... hihi


nah, itulah perkembangan bayi menginjak usia 3 bulan. besuk kita akan bahas lagi lebih spesifik mengenai apa saja yang akan kita lakukan untuk fokus pada stimulasi baby Tsabit selama dua minggu kedepan.... see you....